Catatan hati...

 photo catatanhati2_zpscf021a88.jpg

6.13.2008

Jalan-jalan Ke Bukit Tinggi, Sumatera Barat

Alasan utama sudah lama tidak menulis seperti biasa adalah: sibuk...

Selasa (10/6) kemarin Mommy pulang. Sebenarnya rencana awal tanggal 14 nanti baru pulang, berhubung menantunya yang di Dabo sedang mengalami sakit berhari-hari menunggu masa persalinan, akhirnya Mommy memutuskan untuk pulang lebih cepat. Padahal kami sudah dapat tiket murah untuk tanggal 14 itu, mau tidak mau harus bayar lebih mahal, hampir 2x lipatnya..

Pemandangan sepanjang perjalanan menuju Bukit Tinggi

Sebetulnya Mommy mungkin masih capek, karena Sabtu pagi kami travelling ke Bukit Tinggi. Ini adalah jalan-jalan luar kota pertama buat Dymsi. Wah, perjalanan yang lumayan capek.

Me, Mommy & Hubby
Ini mewujudkan niat yang sudah lama aku utarakan kepada Mommy, bahwa aku bermaksud mengajak Mommy jalan-jalan ke Bukit Tinggi ini, kalau Mommy suatu saat ke Pekanbaru. Alhamdulillah, terwujud, walau sebelumnya kami sempat ragu-ragu.

Mommy di Jam Gadang

Bukit Tinggi memang indah, jauh lebih indah dari Pekanbaru yang bisa dibilang mimim dengan tempat wisata. Karena waktu kami yang tak terlalu banyak, kami hanya sempat mengunjungi Jam Gadang, Panorama, Kebun Binatang & Pasar Aur Kuning.

Dymsi di Panorama

Pemandangan di Panorama

Minggu siang kami bertolak kembali ke Pekanbaru. Selama di sana, kami rada takut mandi, karena airnya asli dingin, seperti air es.

Ini yang bikin Dymsi kegirangan, hush kuda...!

Selama perjalanan pulang & pergi aku merasa sedikit cemas, karena jalannya sungguh banyak yang berkelok-kelok. Kecemasan ini tidak ada sewaktu kami ke Bukit Tinggi di jaman kuliah, bersama-teman-teman kampus. Sunguh berbeda perasaan perempuan ketika dirinya telah menjadi seorang Ibu.

Oya, Mommy juga saat ini telah kembali beraktifitas seperti biasa, di kampung halamannya. Semoga kami diberi kesehatan dan kemurahan rezeki oleh Yang Maha Kuasa, karena kami berharap bisa berhari raya di Dabo, tahun ini....

3 comments:

Judith mengatakan...

Foto fotonya cakep2 Yank, jadi kangen ama Tanah Air nih inget bapakku, adik2ku dan para ponakan.

Salam..

The Diary mengatakan...

wah....pemandangannnya bagus mba pasti adem ya...

Siti Nurbaya ( Hanny Wang) mengatakan...

@ Mbak Judith

So..,kapan pulang kampung, Mbak?

@Mbal Lyla
Iya, Mbak. Adem banget... Beda habis sama Pekanbaru..